Popular Post

Popular Posts

Posted by : Unknown Sunday, January 12, 2014

Ilustrasi. (Foto: Firstpost)JAKARTA - Apakah kalian percaya, jika pencari kerja yang memiliki jenggot lebih cepat mendapatkan kerja dibandingkan yang tidak? Percaya tidak percaya, pria ini membuktikan hal tersebut.

Javier Sanz membuat survei kecil-kecilan dalam mengetahui variabel kemampuannya dalam mendapatkan pekerjaan. Fakta mengungkapkan perusahaan yang mencari dirinya lebih memilih dia yang menggunakan jenggot ketimbang yang tidak.

Sanz yang sedang mencari pekerjaan di online yang disebut oDesk, yaitu sebuah situs yang memungkinkan para pencari kerja untuk mencari pekerjaan secara online dan bisa dilakukan dari rumah. Bahkan, situs ini tidak memerlukan keberadaan kita untuk pergi ke perusahaan yang dituju.

Javi, begitu dia disapa, menemukan bahwa pihak perusahaan yang merespons dirinya terhadap lamaran kerja -di mana dirinya tidak menggunakan jenggot- sebanyak 12 persen. Lucunya, ketika dirinya memberikan sedikit sentuhan teknologi kepada wajahnya, yakni menambahkan jenggot dalam fotonya, tingkat responsnya melonjak menjadi 35 persen.

"Saya terlihat lebih muda dari usia saya. Saya berusia 26 tahun, tapi wajah saya terlihat masih seorang remaja," ujarnya seperti dilansir dari laman Metro, Jumat (10/1/2014).

Cowok asal Inggris ini lalu berterima kasih kepada teknologi canggih karena dirinya tidak perlu menumbuhkan rambut di sekitar wajahnya dengan sungguhan, melainkan hanya menggunakan jenggot palsu dengan rekayasa teknologi.

Namun yang pasti, hal tersebut bukan sebagai acuan bagi kalian melamar kerja lho. Tentunya, keahlian dan kemampuan terhadap bidang yang dikuasai dalam melamar kerja menjadi salah satu faktor utama kamu mendapatkan pekerjaan.

Leave a Reply

Terimakasih sudah berkunjung ke blog saya !
Thank you for visiting my blog !

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © 2013 Dimas wahyu - Devil Survivor 2 - Powered by Blogger - Designed by Dimas Wahyu -